JR Kansai Wide Area Pass memungkinkan anda menggunakan kereta milik West Japan Railway Group . Tiket ini dapat digunakan dengan pilihan jangka 5 hari, di area Kansai (Osaka, Kobe,Himeji, Kyoto, Nara, Wakayama, Shiga) hingga Okayama dan Takamatsu.
Kereta | Semua kereta local, rapid service dan special rapid service milik West JR Group, non-reserved seat pada Limited Express ‘HARUKA, THUNDERBIRD, SUPER HAKUTO (Kyoto⇔Kamigori), dll, non-reserved seat pada SANYO SHINKANSEN Nozomi dan Mizuho (Shin-Osaka⇔Okayama), Kyoto Tango Railway, dan Wakayama Electric Railway |
Bus | JR West Bus |
Untuk mendapatkan/membeli tiket JRPASS, ada 2 syarat yaitu:
1. Fotokopi passport
2. Fotocopi Visa jepang yang masih berlaku.
Berdasarkan undang-undang Imigrasi Jepang, kunjungan wisata hanya di perbolehkan untuk tinggal selama 15 hari s/d 90 hari Jenis visa ini yang dapat membeli Jr pass (visa yang tertulis PENGUNJUNG SEMENTARA)
Warga Negara jepang yang menetap diluar negeri Orang jepang yang tinggal di luar jepang secara permanen di negara tersebut, atau menikah dengan orang ber Negara lain yang tinggal di luar Jepang.
NB: Tiket harus ditukarkan dalam jangka 3 bulan setelah di-issue.
JELAJAHI DESTINASI WISATA MUSIM DINGIN DENGAN KANSAI WIDE AREA PASS!
Akhir tahun sudah semakin dekat nih. Sudah menentukan ingin menghabiskan libur panjang kali ini dimana? Jika belum, Jepang dapat menjadi pilihan yang tepat. Musim dingin akan segera tiba..
PAKAI KANSAI WIDE AREA PASS UNTUK JALAN-JALAN KE AREA KANSAI
Jepang, salah satu negara favorit bagi wisatawan Indonesia untuk traveling. Khususnya area Tokyo, Kyoto dan Osaka. Banyak sekali yang bingung pass (tiket terusan) apa sih yang cocok saat berlibur ke daerah Kansai..